Pengunjung adalah faktor penting dimana semakin banyak pengunjung akan semakin cepat blog kita menghasilkan uang atau menjadi terkenal. Jadi tugas anda yaitu harus mencari backlink serta menulis artikel yang di cari orang lain atau populer di kalangan internet. Memperbanyak Pengunjung itu sebenarnya tidaklah sulit. Tapi yang susah itu menggunakan tehnik SEO yang datangnya dari mesin pencari yang terkenal seperti google, bing dan yahoo. Saya akan membicarakan sesuai topik yaitu mencari trafik blog dengan mudah. Berikut adalah cara-cara untuk meningkatkan pengunjung blog anda.
Template SEO dan Ringan
Ini juga hal penting dan biasa di sebut dengan seo onpage. Anda harus memilih template benar-benar seo friendly, dan template standar seo harus memiliki beberapa berikut ini:
- SEO Breadcrumb
- Related Post/Artikel Terkait
- Ringan
- Simple
- SEO Heading Tags
Jika seo onpage anda sempurna, anda tinggal gunakan tehnik seo offpage. Yang tujuanya mencari backlink berkualitas yang bisa membuat artikel bisa berada di pageone.
Jika kalian bingung mencari template berkualitas anda bisa mendapatkan di Mastemplate.
Melakukan Blogwalking
Ini adalah cara ampuh untuk membuat blog kita di kunjungi pengunjung. Tugas anda hanya berkomentar pada blog orang lain yang sudah terkenal. Di usahakan berkomentar 30 kata agar kelihatan baik di search engine yang pastinya tidak di anggap spam.
- Komentar yang baik ''Terima kasih pak mengenai artikel membuat sepatu ini sangat bermanfaat sekali buat saya, saya izin melihat artikel yang lainya''
- Komentar yang tidak baik ''Nice Info, mantap, keren kunjungi balik dan lain-lain. Saya sedikit tidak suka mengenai komentar terlalu pedek apalagi kalau OOT''
Jika artikel itu mempunyai pagerank 1-10 sebaiknya anda mencari backlink, atau menyisipkan link aktif seperti <a href='http://carabloggerseo' title='Cara Blogger SEO'>Cara Blogger SEO</a>. Jika ada yang mengkliknya anda sudah mendapatkan backlink berkualitas.
Promosikan di internet
Ini adalah mempromosikan blog secara gratis. Anda bisa mendapatkan trafik yang cukup melimpah, Contohnya jika anda mempunyai/membeli fanspage dan update status serta yang like ribuan orang itu sangat baik jika kita mempromosikanya. Misalkan sekali update ada 300 orang yang meng-klik, blog anda akan semakin cepat terkenal bahkan anda juga bsa mencari backlink disana. Beberapa jejaring sosial untuk membuat blog terkenal.
- Facebook
- Twitter
- Kaskus
- Dan masih banyak lagi
Menulis Artikel Dengan Baik
Ini juga hal yang harus anda perhatikan, jangan menipu pengunjung!! misalkan anda membuat artikel berjudul ''Sepatu murah'' tapi isinya malah ''Jualan kucing'' engga nyambung banget kan? Yang pastinya pengunjung akan kesel dan lari dari blog anda.
Saling Follow Blog
Jika anda saling follow-followan kemungkinan ini akan meningkatkan komentar di blog anda. Misalkan kita update artikel terbaru, automatis jika orang lain follow blog kalian nanti bakal muncul di beranda blog. Dan langsung mengunjungi blog anda, tapi ingat jika ada yang komentar anda harus komentar balik. Agar menjalin hubungan yang indah sesama blogger.